Salah
satu hal yang mudah untuk diucapkan tetapi dalam kesehariannya sulit
dipraktikkan adalah ’Cinta Kasih’. Sesungguhnya, cinta kasih bukan hanya sekadar
kata-kata. Ketika seorang suami mengatakan cinta kepada istrinya, maka hal itu
kita katakan sebagai cinta kasih. Sesungguhnya bukan demikian. Memang,
kata-kata cinta seperti itu akan membawa kebahagiaan bagi istrinya, tetapi
apabila tidak disertai dengan tingkah laku yang baik, maka kata cinta tersebut
bagaikan tong kosong yang nyaring bunyinya, yaitu kata-kata kosong yang tidak ada
maknanya. Cinta kasih yang universal sesungguhnya sangat mulia. Mengapa? Karena
cinta kasih yang diajarkan bukan hanya kepada orang-orang terdekat kita,
seperti orangtua, saudara, ataupun sahabat, tetapi cinta kasih kepada semua makhluk
di alam semesta (Cinta Kasih Universal).
This is my blog. Happy enjoy of my post. May all beings be happy ☺
Wednesday, March 27, 2013
Wednesday, March 20, 2013
Konsepsi Ilmu Budaya Dasar dalam Kesusasteraan
Sastra merupakan
pengungkapan pikiran kita melalui berbagai bentuk atau media. Media ini
biasanya bisa melalui bahasa, tulisan, gambar seperti lukisan, musik ataupun
melalui gaya bangunan (arsitektur). Melalui perkembangan sejarah dan
kebudayaan, setiap manusia di bumi ini memiliki cara untuk mengungkapkan atau
menuangkan pikiran mereka dalam cara yang berbeda-beda. Misalnya saja di Indonesia,
banyak sekali memiliki keberagaman suku bangsa. Hal ini dapat membuat
keberagaman budaya dan kesusastraan.
Tuesday, March 12, 2013
Festival Budaya Cap Go Me
Festival Budaya Cap Go Me
Indonesia terdiri dari berbagai suku, agama, ras, kelompok ataupun lainnya. Dari keberagaman itu banyak sekali budaya dan tradisi yang ada di Indonesia. Salah satunya adalah tradisi Cap Go Me yang dirayakan oleh kaum Tionghoa di Indonesia bahkan diseluruh dunia.
Subscribe to:
Posts (Atom)